Ketika Anak Bertanya (FAQ yang biasa di ajukan anak mengenai seksualitas dan bagaimana cara menjawabnya)

Bismillahirahmanirahim,

Pendidikan tentang seksualitas sangatlah penting dipelajari oleh orang tua. Mengapa? karena orang tua menjadi orang yang pertama menjelaskan tentang seksual kepada anak. Ketika, anak sudah mulai bertanya tentang seksualitas. Kita sebagai orang tua sudah siap untuk menjawab pertanyaan-pertanyaan anak. Seperti si kecil kakak syifa yang bertanya, kenapa alat kelamin nya berbeda dengan adeknya yang berjenis kelamin laki-laki? Kemudian, kenapa kalau ke toilet laki-laki dan perempuan tempatnya harus dipisah? Kenapa, perempuan gede (alias dewasa) memiliki payudara sementara anak kecil belum memiliki payudara.

Dari ketiga pertanyaan yang sering muncul, saya mencoba menjawab dengan bahasa sederhana. Agar si kecil dapat mencerna perbedaannya.

  1. Alat kelamin perempuan disebut dengan vagina dan laki-laki disebut dengan venis. Kenapa berbeda? karena untuk membedakan laki-laki dan perempuan. Ketika kita dewasa, kita akan melahirkan anak lewat vagina. Vagina kita tidak boleh disentuh, dilihat oleh  siapa pun karena itu bagian dari aurat kita. Begitu pula laki-laki. 
  2. Toilet laki-laki dan perempuan harus dipisah? karena bentuk venis dan vagina berbeda cara pipis nya pun berbeda. Laki-laki, buang air kecil dengan cara berdiri sementara perempuan dengan cara jongkok atau duduk. 
  3. Seiring dengan perjalanan waktu, anak-anak  akan bertumbuh menjadi dewasa seperti adik gibran, dari dalam kandungan kemudian lahir, tengkurep, duduk, merangkak, hingga sekarang bisa berjalan bahkan berlari. Begitu pula, seorang perempuan. Dari kecil payudaranya belum nampak, kemudian aqil baligh perlahan payudara mulai tumbuh sampai ia menjadi dewasa. Kelak jika menjadi ibu, payudara untuk menyusi anak-anak mu.

" Dan di antara tanda-tanda (kebesaran)-Nya ialah Dia menciptakan pasangan-pasangam dari jenis mu sendiri, agar kamu cendrung dan merasa tentram kepadannya. Dan Dia menjadikan di antara mu rasa kasih dan sayang. Sungguh, pada yang demikian itu benar-benar terdapat tanda-tanda (kebesaran Allah) bagi kaum yang berfikir"  Qs: Ar-Rum ayat 21.

#Tantangan10hari
#KuliahBunsayIIP
#Fitrahseksualitas
#Level11

Comments

Popular Posts