Belajar Menulis Angka

Bismillahirahmanirahim,

Kalau sudah waktunya, anak-anak akan melakukan sendiri tanpa paksaan atau tanpa di minta. Seperti aktivitas hari ini, syifa mengambil bukunya sendiri yang berisi tentang belajar menulis angka 1 sampai 20. Syifa mengikuti garis putus-putus sampai membentuk angka 1 sampai 20. Halaman demi halaman ia kerjakan dengan senang dan sesekali bernyanyi "satu dua tiga empat lima enam tuhuh delapan." Karena dari dulu sudah mengenalkan matematika dengan bermain sambil belajar, sehingga ketika usianya 4 tahun 2 bulan, syifa sudah menunjukkan ketertarikan pada matematika. 

Setelah menulis angka, kami bermain tebak-tebakan angka 1 sampai dengan 20. Pada kegiatan ini, syifa masih suka kebolak balik menebak angka 6,9, 11,12,13. Fitrahnya setiap anak mampu dan bisa melakukannya hanya butuh waktu dan kesempatan yang diberikan. Good job untuk hari ini kak.



#Harike-8
#Tantangan10hari
#Level6
#KuliahBunsayIIP
#ILoveMath
#MathAroundUs

Comments

Popular Posts