Mendidik Anak Cerdas Finansial dengan Bermain Monopoli

Bismillahirahmanirahim, 


Siapa yang tidak mengenal dengan mainan klasik satu ini? Sesuai dengan namanya yaitu Monopoli, salah satu permainan favorite anak-anak di Era 80-90 bahkan sampai dengan sekarang. Permainan yang secara tidak langsung mengajarkan anak tentang prinsip dasar keuangan seperti pembelian, penyewaan dan pertukaran properti. 

Hari ini, saya dan syifa mencoba bermain monopoli. Sebelum kami bermain, saya menjelaskan rule permainan monopoli terlebih dahulu. Setelah semuanya siap, kami mulai bermain. Modal yang saya berikan ke syifa sebesar 400 ribu. Modal ini akan digunakan untuk membeli hotel atau rumah, kemudian penyewaan rumah dan hotel. Untuk pertukaran proportie, karena syifa belum jadi tidak kami mainan. 


Ternyata, seru juga ya bermain monopoli bersama syifa yang masih berusia 4 tahun 6 bulan. Walaupun syifa belum mengerti jumlah nominal uang, namun dengan uang berwarna-warni syifa dapat tau uang yang harus dikeluarkan untuk membeli hotel dan rumah kepada Bank. Ketika Bank mengembalikan uang kembalian, syifa kesenangan karena ia memiliki uang yang sangat banyak. Dan ketika uangnya habis karena dibelikan hotel ataupun rumah syifa jadi berpikir untuk tidak membeli rumah maupun hotel lagi.

Menariknya lagi, permainan ini dapat mengajak syifa untuk mengelilingi dunia dan mengenalkan nama-nama negara. 

#Harike-4
#Tantang10Hari
#KuliahbunsayIIP
#Rezekiitupastikemuliaanharusdicari
#Cerdasfinansial

Comments

Popular Posts