PLAYING SAND
Hari ini tangerang cukup cerah dibandingkan dengan Kemarin. Cuaca yang cerah, saatnya syifa bermain di outdoor. Dan saya pun mencari ide yang tepat untuk permainan syifa kebetulan syifa lagi senang-senangnya main pasir akhirnya saya memutuskan untuk bermain pasir saja. Pasir yang saya gunakan adalah pasir asli yang saya ambil dari pantai lampung. Berhubung minggu kemarin pulang kelampung jadi sekalian bawa pasir dari sana hehehe. Dikarenakan permainan ini pastinya akan berantakan saya memilih untuk bermain di atas kolam KOI. Kemudian saya kasih koran agar pasirnya tidak jatuh kekolam. O ya ahamdulillah belakang rumah ada halamannya jadi cocok untuk tempat bermain kotor.
Untuk permainan pasir pantai ini, kita harus ikut bermain ya untuk mengawasi agar pasir tidak masuk ke dalam mulut alias dimakan si kecil. Alhamdulillah selama kurang lebih 45 menit syifa tidak icip2 pasir jadi sementara ini aman.
Mengapa media yang saya gunakan pasir? Karena dengan menggunakan pasir dapat melatih motorik halus si anak. Ketika anak meraba-raba , meremas- remas, kemudian memindahkan pasir dari satu tempat ke yang lain menggunakan tangan maka dapat melatih motorik halus.
Sekian permainan hari ini, tunggu permainan2 berikutnya.. :)
Comments
Post a Comment